Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang 2025/2026 dan Jurusan di UIN IB Padang
pmb.uinib.ac.id 2025 - pendaftaran uin imam bonjol, pmb uin imam bonjol padang jalur snbp - utbk snbt - span ptkin - um ptkin - mandiri - smmptn barat, registrasi uin imam bonjol padang, pendaftaran mahasiswa baru uin imam bonjol padang jenjang D3 - S1 - S2 - S3, jurusan di uin imam bonjol padang.
Pada kesempatan ini admin akan berbagi informasi mengenai Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang 2025/2026 dan Jurusan di UIN IB Padang. Informasi ini ditujukan untuk kalian lulusan SMA / MA /sederajat yang ingin kuliah di kampus ini. Langsung saja simak informasinya di bawah ini.
UIN Imam Bonjol Padang atau disebut juga dengan nama UIN IB Padang adalah Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri yang terletak di Jl. Prof. Mahmud Yunus Lubuk Lintah, Anduring, Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat, Indonesia.
Sejarah singkat : UIN Imam Bonjol Padang sebelumnya berstatus sebagai IAIN Imam Bonjol. Perubahan status tersebut didasarkan pada Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 35 tahun 2017. IAIN Imam Bonjol sendiri didirikan pada 29 Nopember 1966 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Agama R.I No. 77/1966 tertanggal 21 Nopember 1966.
Program pendidikan yang diselenggarakan di UIN Imam Bonjol Padang adalah program pendidikan jenjang diploma, sarjana, magister, dan doktor, di berbagai bidang ilmu seperti sains, teknologi, keislaman, dan humaniora.
Adapun fakultas dan program studi di UIN Imam Bonjol Padang yaitu sebagai berikut :
Fakultas Adab dan Humaniora terdiri dari program studi :
- Sejarah Peradaban Islam (S1)
- Bahasa dan Sastra Arab (S1)
- Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam (S1)
- Ilmu Perpustakaan (D3)
Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi terdiri dari program studi :
- Komunikasi dan Penyiaran Islam (S1)
- Bimbingan Konseling Islam (S1)
- Manajemen Dakwah (S1)
- Pengembangan Masyarakat Islam (S1)
- Manajemen Haji dan Umrah (S1)
Fakultas Syariah terdiri dari program studi :
- Hukum Keluarga (Akhwal Al-Syakhsiyyah) (S1)
- Hukum Tatanegara (Siyasah Syar’iyyah) (S1)
- Hukum Ekonomi Syari’ah (Mu’amalah) (S1)
- Perbandingan Mazhab (S1)
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam terdiri dari program studi :
- Ekonomi Syariah (S1)
- Manajemen Bisnis Syariah (S1)
- Akuntansi Syariah (S1)
- Perbankan Syariah (S1)
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan terdiri dari program studi :
- Pendidikan Agama Islam (S1)
- Pendidikan Bahasa Arab (S1)
- Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
- Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam (S1)
- Manajemen Pendidikan Islam (S1)
- Tadris Bahasa Inggris (S1)
- Tadris Matematika (S1)
- Tadris Fisika (S1)
- Tadris IPS (S1)
- Pendidikan Profesi Guru
Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama terdiri dari program studi :
- Aqidah dan Filsafat Islam (S1)
- Studi Agama-Agama (S1)
- Psikologi Islam (S1)
- Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (S1)
- Ilmu Hadis (S1)
- Tasawuf dan Psikoterapi (S1)
Fakultas Sains dan Teknologi terdiri dari program studi :
- Matematika (S1)
- Sistem Informasi (S1)
Pascasarjana terdiri dari program studi :
- S2 Ekonomi Syariah
- S2 Hukum Keluarga
- S2 Ilmu Al-Quran Tafsir
- S2 Ilmu Hadis
- S2 Pendidikan Agama Islam
- S2 Pendidikan Bahasa Arab
- S2 Pengembangan Masyarakat Islam
- S2 Sejarah Peradaban Islam
- S3 Hukum Islam
- S3 Pendidikan Islam
- S3 Studi Islam
Itulah beberapa program studi yang ada di UIN Imam Bonjol Padang yang bisa kalian pilih pada saat pendaftaran nanti.
Sebelumnya perlu kalian ketahui jalur-jalur seleksi yang biasa dibuka oleh UIN Imam Bonjol Padang agar nantinya bisa memilih jalur mana yang akan diikuti yang diprediksikan bisa memberikan peluang besar untuk kelulusanmu.
Secara umum, UIN Imam Bonjol Padang membuka jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru melalui jalur seleksi nasional dan juga jalur seleksi mandiri.
Jalur seleksi nasional dilaksanakan secara serentak oleh panitia nasional, sedangkan jalur mandiri dilaksanaan oleh pihak kampus sebagai alternatif terakhir bagi yang tidak lulus / tidak bisa mengikuti jalur seleksi nasional.
Langsung saja simak informasi selengkapnya mengenai jalur jalur penerimaan calon mahasiswa baru UIN Imam Bonjol Padang di bawah ini.
A. Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang Jalur SNBP (Jalur Seleksi Nasional)
Jalur SNBP diperuntukkan bagi siswa lulusan tahun ini yang berprestasi serta ingin memilih program studi bidang umum (selain keagamaan islam) di UIN Imam Bonjol Padang.
Siswa harus direkomendasikan oleh kepala sekolah untuk bisa mengikuti seleksi di jalur SNBP ini. Siswa yang telah direkomendasikan bisa menyelesaikan proses pendaftran dengan mencetak kartu peserta SNBP.
Tidak ada biaya pendaftaran yang perlu dikeluarkan untuk mengikuti seleksi jalur SNBP ini.
Untuk informasi lebih lanjut seperti persyaratan, laman pendataran, cara mendaftaran, registrasi akun, jadwal, pilihan program studi, dan lain sebagainya dapat ditemukan pada artikel Pendaftaran Online SNBP atau Pendaftaran Kuliah Jalur SNBP.
B. Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang Jalur SPAN PTKIN (Jalur Seleksi Nasional)
Selain SNBP, untuk siswa yang berprestasi namun berkeinginan untuk memilih program studi bidang keagamaan islam maka bisa memilih jalur SPAN PTKIN.
Tidak ada tes karena seleksinya berdasarkan prestasi siswa terutama diihat dari nilai raport. Biayapun tidak ada untuk mengikuti jalur ini.
Rekomendasi dari kepala sekolah menjadi titik awal proses pendaftaran SPAN PTKIN yang diakhiri dengan mencetak kartu peserta.
Informasi lebih rinci mengenai jalur SPAN PTKIN dapat dibaca pada artikel Pendaftaran Online SPAN PTKIN atau Pendaftaran Kuliah Jalur SPAN PTKIN. Pada artikel tersebut telah dijelaskan mengenai syarat pendaftaran, laman resmi, cara mendaftar, jadwal, daftar pilihan perguruan tinggi, kriteria penerimaan, dan lain sebagainya.
C. Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang Jalur SNBT (Jalur Seleksi Nasional)
SNBT merupakan jalur seleksi tes berbasis komputer (UTBK) yang diperuntukkan bagi siswa lulusan 3 tahun terakhir dari jenjang SMA / MA / SMK / sederajat.
Program studi yang dapat dipilih melalui jalur SNBT adalah program studi bidang umum (selain keagamaan islam)
Pendaftaran SNBT dilakukan sendiri oleh calon peserta dengan mengisi formulir pendaftaran online sampai dengan mencetak kartu peserta di laman resmi pendaftaran.
Keterangan lebih lanjut seperti persyaratan pendaftaran, cara melakukan pendaftaran, jadwal pelaksanaan, pilihan program studi, biaya pendaftaran, dan lain sebagainya dapat ditemukan pada artikel Pendaftaran Online SNBT atau Informasi Pendaftaran UTBK SNBT.
D. Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang Jalur UM PTKIN (Jalur Seleksi Nasional)
UM PTKIN hampir sama dengan SNBT. Perbedaan yang menonjol terletak pada program studi yang ditawarkan yaitu pada UM PTKIN program studi yang ditawarkan yaitu program studi bidang keagamaan islam.
Jalur UM PTKIN merupakan jalur tes yang diperuntukkan bagi lulusan 3 tahun terakhir jenjang SMA / MA / sederajat.
Pendaftaran UM PTKIN dilakukan secara mendiri oleh calon peserta dengan mengisi formulir pendaftaran online di laman resmi UM PTKIN.
Informasi lebih lanjut seperti laman resmi pendaftaran, persyaratan pendaftaran, cara mendaftar, jadwal pelaksanaan, pilihan perguruan tinggi, dan lain sebagainya dapat dibaca pada artikel Pendaftaran Online UM PTKIN atau Informasi Pendaftaran UM PTKIN.
E. Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang Jalur SMM PTN Barat (Jalur Mandiri Bersama)
SMM PTN Barat juga bisa menjadi pilihan berikutnya untuk kalian yang belum lulus dari jalur seleksi di atas. Jalur SMM PTN Barat merupakan jalur tes.
UIN Imam Bonjol Padang merupakan salah satu perguruan tinggi yang tergabung dalam jalur SMM PTN Barat ini.
Program studi yang dtawarkan melalui jalur SMM PTN Barat adalah program studi bidang umum dan program studi bidang keagamaan islam.
Untuk informasi lebih detail silahkan bacara pada artikel Pendaftaran SMMPTN Barat atau Informasi Pendaftaran SMMPTN Barat.
F. Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang Jalur Mandiri (Diploma dan Sarjana)
Jalur mandiri bisa menjadi pilihan terakhir untuk kalian yang bisa belum lulus dari jalur seleksi di atas. Jangan sampai tidak lulus di jalur mandiri ini karena kalau tidak lulus di jalur ini bisa gagal masuk ke UIN Imam Bonjol Padang di tahun ini.
Ada beberapa jalur mandiri yang dibuka oleh UIN Imam Bonjol Padang yaitu :
1. Jalur Mandiri Prestasi
Jalur Mandiri Prestasi merupakan jalur seleksi bagi calon mahasiswa baru jenjang diploma atau sarjana yang merupakan lulusan 3 tahun terakhir jenjang MA / SMA / SMK / Pondok Pesantren dengan persyaratan :
- Memiliki prestasi akademik dan/atau non akademik yang dibuktikan dengan sertifikat atau piagam penghargaan; atau
- Aktif sebagai ketua atau wakil ketua dalam organisasi intra sekolah / madrasah; atau
- Memilik hafalan juz (minimal 3 juz).
2. Jalur Mandiri CBT
Jalur Mandiri CBT merupakan seleksi penerimaan mahasiswa baru jenjang diploma atau sarjana dengan ujian online berbasis Web. Seleksi CBT dilakukan dari rumah menggunakan perangkat seperti laptop, komputer atau HP serta koneksi internet yang telah disiapkan oleh peserta ujian.
3. Jalur Mandiri UTBK
Jalur Mandiri UTBK merupakan seleksi dengan nilai UTBK SNBT tahun ini yang hanya bisa diikuti oleh peserta UTBK SNBT namun tidak melakukan daftar ulang, maka nilainya bisa digunakan untuk mendaftar di jalur ini.
4. Jalur Mandiri Asing
Jalur Mandiri Asing dibuka khusus untuk calon mahasiswa dari luar negeri yang ingin masuk ke UIN Imam Bonjol Padang.
Pendaftaran masing-masing jalur seleksi di atas dilakukan secara online melalui laman pmb.uinib.ac.id
G. Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang Jenjang Pascasarjana
Ada beberapa jalur seleksi masuk ke janjang Pascasarjana UIN Imam Bonjol Padang yaitu :
1. Jalur Seleksi Prestasi Akademik
Jalur Prestasi Akademik dilakukan melalui Seleksi Administrasi (Program Magister), dan Seleksi Administrasi serta wawancara (Program Doktor).
2. Jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Mandiri (SPMBM)
Jalur SPMBM yang dilakukan melalui ujian tulis (Program Magister) dan ujian tulis dan wawancara (Program Doktor).
3. Jalur Seleksi Perjanjian Kerjasama
Jalur Pengisi Kerjasama melalui seleksi administrasi.
4. Jalur Khusus Penerimaan Mahasiswa Asing
Jalur Khusus Penerimaan Mahasiswa Asing melalui ujian Tulis khusus (program Magister) dan Ujian Tulis khusus dan Lisan (Program Doktor).
Pendaftaran masing-masing jalur di atas dilakukan secara online melalui laman pmb.uinib.ac.id
H. Informasi Beasiswa di UIN Imam Bonjol Padang
Ada beberapa beasiswa yang ditawarkan oleh UIN Imam Bonjol Padang yaitu :
- Beasiswa Prestasi
- Program Indonesia Pintar
- Beasiswa Baznas
- Beasiswa Bank Nagari
- Beasiswa Bank Syariah Indonesia
- Beasiswa Bank Indonesia
Jika ingin mendapatkan beasiswa di atas, ikutilah semua ketentuan dan prosedur pendaftarannya. Informasi lebih lanjut cek di laman resmi UIN Imam Bonjol Padang (pmb.uinib.ac.id)
Itulah beberapa jalur seleksi yang bisa diikuti oleh calon mahasiswa jenjang diploma, sarjana, ataupun pascasarjana. Ikutilah jalur seleksi yang bisa memberikan peluang besar untuk kelulusanmu.
Catatan : Apabila ada perubahan atau perbedaan informasi, maka iktui yang ada di laman resmi UIN Imam Bonjol Padang.
Sumber : http://pmb.uinib.ac.id/ dan http://uinib.ac.id/
Baca Juga :
Demikian informasi mengenai Pendaftaran UIN Imam Bonjol Padang. Semoga informasi tersebut bisa memberikan arahan untuk kalian sebagai calon mahasiswa yang ingin mendaftar kuliah di kampus ini.
Terima kasih atas yang diluangkan untuk membaca artikel ini. Jangan lupa untuk membaca artikel lainnya juga di blog ini, serta bagikan artikel ini pada teman lainnya yang membutuhkan.